Kamis, 24 September 2015

Fungsi dan bagian karbu



    FUNGSI KARBURATOR

Dengan keterangan diatas maka dapat dirumuskan fungsi dari karburator sebagai berikut:
1.    Merubah bahan bakar cair menjadi wujud kabut (gas)
2.    Mencampur bahan bakar dengan udara pada perbandingan yang tepat yaitu  1 gram bahan bakar dengan 15 gram udara, campuran ini biasanya disebut dengan campuran ideal atau campuran stoikiometri.
·         Campuran miskin adalah apabila bahan bakar bereaksi dengan udara yang lebih banyak dari campuran ideal. Misalnya 1 gram bahan bakar bereaksi dengan 17 gram udara
·         Campuran kaya adalah apabila bahan bakar bereaksi dengan udara yang lebih sedikit dari campuran ideal. Misalnya 1 gram bahan bakar bereaksi dengan 12 gram udara.


II.3    BAGIAN-BAGIAN KARBURATOR
Bagian-bagian karburator terdiri dari :

1.    Choke Valve = alat untuk menutup saluran udara luar agar campuran menjadi kaya.


2.    Piston Valve = alat untuk mengatur besar kecil ruangan venturi


3.    Float Valve = alat untuk menutup dan membuka saluran masuk bahan bakar dari tanki ke mangkuk barburator


4.    Float (pelampung) = alat untuk mengatur posisi Float valve berdasarkan tinggi rendah permukaaan bahan bakar di mangkuk karburator





5.    Main jet (spuyer utama) = alat untuk menyalurkan bahan bakar dari mangkuk ke ruang venturi pada saat engine bekerja di putaran menengah dan pada putaran tinggi.

6.    Slow Jet / pilot jet ( spuyer kecil) = alat untuk menyalurkan bahan bakar dari mangkuk karbu ke ruang venturi pada saat engine  bekerja di putaran  rendah/ langsam.

7.    Jet Needle (Jarum skep) = alat untuk mengatur jumlah bahan bakar yang dihisap naik melalui spuyer besar (main jet)

8.    Throttle Screw (baut penyetel gas) = alat untuk mengatur besar kecilnya gas pada putaran langsam

9.     Pilot Screw (baut setelan angin) = alay untuk mengatur udara agar campuran menjadi tepat pada saat engine bekerja pada putaran langsam.


 






 






Oval: Throttle Screw
Oval: Main jet
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar